-->
  • Jelajahi

    Copyright © www.Telusur88news.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Polres Kuansing Dukung Program Unggulan Kapolda Riau, Laksanakan Kegiatan Green Policing di Asrama Polres Kuatan Singingi

    Telusur88news
    Rabu, 12 November 2025, November 12, 2025 WIB Last Updated 2025-11-13T07:23:29Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

    KUANTANSINGINGI - TELUSUR88NEWS -  Dalam rangka mendukung program unggulan Kapolda Riau bertajuk Green Policing, Polres Kuantan Singingi melaksanakan kegiatan penanaman bibit pohon di lingkungan Asrama Polres Kuansing pada Rabu (12/11/2025).


    Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Wakapolres Kuantan Singingi KOMPOL Novaldi, S.Sos., M.Si., dan diikuti oleh personel Polres Kuansing yang tinggal di asrama. Kegiatan dimulai pukul 16.00 WIB hingga selesai, dengan fokus utama pada penanaman berbagai bibit pohon di sekitar area asrama sebagai bentuk kepedulian terhadap pelestarian lingkungan hidup.


    Kapolres Kuantan Singingi AKBP R. Ricky Pratidiningrat, S.I.K., M.H., melalui Wakapolres KOMPOL Novaldi menyampaikan bahwa kegiatan Green Policing merupakan wujud nyata dukungan Polres Kuansing terhadap program Kapolda Riau dalam menjadikan perlindungan lingkungan hidup sebagai bagian integral dari pelaksanaan tugas kepolisian.


    “Program Green Policing ini menjadi langkah penting dalam menanamkan kesadaran bahwa tugas Polri tidak hanya menegakkan hukum, tetapi juga menjaga kehidupan dengan melestarikan alam,” ujar Wakapolres mewakili Kapolres Kuansing.


    Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa pelaksanaan kegiatan ini juga merupakan bentuk kolaborasi antara Polri dengan seluruh elemen masyarakat dalam mendukung program penghijauan yang digagas oleh Kapolda Riau.


    “Kami berharap kegiatan seperti ini dapat menumbuhkan semangat kepedulian terhadap lingkungan, baik di internal Polri maupun di tengah masyarakat,” tambahnya.


    Melalui program Green Policing, Polres Kuansing berkomitmen untuk terus mengembangkan kegiatan ramah lingkungan dan menjadikannya sebagai bagian dari budaya organisasi.


    “Kami siap mendukung penuh arahan dan program Kapolda Riau. Polres Kuansing akan terus mendorong seluruh personel agar turut berperan aktif dalam menjaga kelestarian lingkungan sebagai bagian dari pengabdian kepada masyarakat dan negara,” tutup Kapolres melalui Wakapolres.


    Kegiatan berjalan dengan tertib, lancar, dan penuh semangat kebersamaan, mencerminkan komitmen Polres Kuansing dalam mendukung kepedulian terhadap lingkungan hidup melalui implementasi nyata Green Policing di wilayah Kabupaten Kuantan Singingi.


    Sumber: Humas Polres Kuatan Singingi


    Editor   :  Arman

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini